Menu

Mode Gelap

News · 18 Jul 2024 16:09 WIB ·

Lebih dari 200 Relawan BRAJAMUSTI Deklarasikan Dukungan untuk Kang Asep Japar


 Lebih dari 200 Relawan BRAJAMUSTI Deklarasikan Dukungan untuk Kang Asep Japar Perbesar

karangtarunanews.comSUKABUMI, Semangat dukungan untuk Kang Asep Japar sebagai calon bupati Sukabumi periode 2024-2029 semakin menggebu-gebu. Kang Asep Japar secara langsung menerima deklarasi dukungan dari relawan BRAJAMUSTI dalam acara yang digelar di Kampung Cibitung, Desa Bojonggaling, Kecamatan Bantargadung, Kamis (18/7/24).

Acara yang dipenuhi dengan antusiasme relawan ini dihadiri oleh lebih dari 200 anggota BRAJAMUSTI, ditambah puluhan relawan lainnya. Kehadiran Kehadiran Kang Asep Japar yang didampingi oleh Bah Dedi dan Dendi Rosadi Ketua Alur Cai, Hadir Pula Ketua Maung Sukabumi, Sandi Suwandi, menambah semarak acara dan menegaskan komitmen kuat untuk memenangkan Kang Asep Japar di Pilkada 2024.

Pak Amas, Ketua Relawan BRAJAMUSTI sekaligus penggagas kegiatan ini, menyatakan keyakinan kuatnya terhadap sosok Kang Asep Japar. “Kang Asep Japar adalah pemimpin yang tepat untuk membawa Sukabumi ke era baru. Visi, dedikasi, dan pengalaman beliau menjadi modal berharga untuk membangun Sukabumi lebih maju dan sejahtera,” ujar Pak Amas.

Kang Asep Japar, dalam sambutannya, menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan tak terhingga dari para relawan BRAJAMUSTI dan seluruh pendukungnya.

“Saya sangat terharu dengan semangat dan dedikasi kalian semua. Dukungan ini menjadi kekuatan besar bagi saya untuk terus berkarya dan berjuang untuk kemajuan Sukabumi. Saya berjanji akan bekerja dengan maksimal, amanah, dan terus berkontribusi untuk membangun Sukabumi yang lebih baik,” tegas Kang Asep Japar.

Deklarasi dukungan ini menjadi bukti nyata bahwa masyarakat Sukabumi menginginkan perubahan dan kemajuan. Dengan semangat yang tinggi dan dukungan dari para relawan, Kang Asep Japar optimis dapat membawa Sukabumi ke arah yang lebih baik.

RED/TIM

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 8 kali

Baca Lainnya

Kuasa Hukum Paslon AA: Gugatan Lawan di MK Tidak Memenuhi Syarat Formil dan Materil

8 Januari 2025 - 23:53 WIB

Pengurus Karangtaruna Kecamatan Caringin Mengucapkan Happy 20 years Anniversary Celebrating HARDOLIND COMMUNITY 2005-2025

4 Januari 2025 - 19:38 WIB

Gebyar Sipenyu: Taat Pajak, Raih Umroh! 10 Warga Sukabumi Berangkat ke Tanah Suci

30 Desember 2024 - 22:12 WIB

121 Jiwa Terdampak Pergerakan Tanah di Cisolok, Bupati Sukabumi: Relokasi Solusi Terbaik!

28 Desember 2024 - 22:25 WIB

Tanah Longsor di Cimapag Simpenan, Bupati Marwan: Tidak Pengaruhi Pariwisata Geopark Ciletuh

26 Desember 2024 - 22:53 WIB

Bupati Sukabumi Apresiasi Kejuaraan Bulutangkis, Dorong Lahirnya Atlet Profesional

22 Desember 2024 - 22:57 WIB

Trending di News